Lensamandalika.com, Mataram – Ditetapkannya kasus positif corona di Nusa Tenggara Barat (NTB) sebanyak dua orang oleh Pemerintah kemarin (25/3/2020), semakin meningkatkan kewaspadaan dan usaha untuk mencegah semakin meluasnya virus yang pertamakali ditemukan di Wuhan, Republik Rakyat Tiongkok (RRT) tersebut.
Baca Juga: Breaking News: Positif Covid-19 di NTB Jadi 2 Kasus
Setelah sebelumnya hotel Lombok Astoria dan Living Asia Resort and SPA mendahului penutupan layanannya sementara beberapa waktu, kini penutupan layanan sementara akan diikuti pula oleh Pusat Perbelanjaan terbesar di NTB yakni Lombok Epicentrum Mall (LEM).
Pengumuman penutupan tersebut telah disampaikan oleh Manajemen LEM salah satunya melalui Laman instagram resmi @lombokepicentrummall.
Baca Juga: Turut Antisipasi Corona di NTB, Hotel Lombok Astoria dan Living Asia Tutup
“Kesehatan dan keselamatan pengunjung, tenant, dan staff adalah prioritas kami. Kami mendukung kebijakan pemerintah dalam mencegah penyebaran covid-19 dan kebijakan bekerja dari rumah untuk para karyawan termasuk staff,” tulis manajemen LEM melalui akun instagram mereka.
Penutupan tersebut akan berlangsung mulai Jumat, 27 Maret hingga Rabu, 7 April 2020 dan akan dibuka kembali pada tanggal 8 April mendatang.
Meski tutup, Manajemen LEM menyampaikan bahwa beberapa layanan tetap dibuka seperti Hypermart, Centuri, dan Guardian. Hal ini dimaksudkan demi memudahkan masyarakat untuk mendapatkan kebutuhan makanan pokok dan obat obatan.
Baca Juga: Positif Corona di NTB Bertambah, Gubernur Zul: Tak Perlu Lockdown, Virus Sudah Bersama Kita
Selain itu, ATM center juga ditegaskan tetap dibuka selama penutupan. Selanjutnya sebagai salah satu langkah preventif lanjutan, pihak manajemen juga akan melakukan penyemprotan disinfektan pada seluruh area gedung.
(red/_dwr)