Mataram – Kasus positif virus corona di Indonesia masih meningkat. Pemerintah mencatat, per Jumat (17/4), jumlah pasien positif bertambah sebanyak 407 orang.
Juru bicara penanganan corona, Achmad Yurianto, mengatakan total saat ini ada 5.923 orang terjangkit corona. Sementara itu, jumlah pasien positif COVID-19 yang meninggal bertambah 24 orang. Sehingga, kini ada 520 pasien yang meninggal dunia.
Kabar baiknya, jumlah pasien virus corona yang sembuh juga bertambah 59 orang. Saat ini tercatat total ada 607 orang yang sembuh dari COVID-19.
Penambahan kasus positif sebanyak 407 di seluruh Indonesia juga termasuk 4 kasus positif covid-19 tambahan di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB).
Dengan adanya 4 kasus tambahan tersebut, total positif corona di Provinsi NTB hari ini (17/4/2020) menjadi 51 orang dengan rincian 11 orang dinyatakan telah sembuh, 2 orang meninggal dunia, dan 38 lainnya masih dalam perawatan di jejaring rumah sakit perawatan covid-19 di NTB.
Sampai berita ini diturunkan, Pemprov NTB mencatat tambahan 8 kasus, namun baru tercatat 4 kasus secara Nasional. Sisanya 4 kasus lagi belum tercatat secara Nasional namun telah dikonfirmasi oleh Gugus Tugas Covid-19 Pusat.
(red/Lensamandalika)