Lensamandalika.com – Sejumlah daerah menerima vaksin virus corona (Covid-19) asal China, yakni Sinovac yang dikirim PT Bio Farma. Pengiriman vaksin dikawal ketat oleh kepolisian hingga diterima masing-masing pemerintah daerah.

“Mohon untuk dipahami bahwa meskipun vaksin sudah didistribusikan, akan tetapi penggunaan vaksin menunggu Izin Penggunaan Darurat/EUA dari BPOM,” kata Head of Corporate Communication Bio Farma Iwan Setiawan lewat aplikasi percakapan, Senin (4/1) kemarin dihimpun dari CNN.

Iwan mengatakan bahwa vaksin Sinovac dalam bentuk produk jadi sudah tiba di Indonesia sejak 7 Desember lalu. Vaksin lalu didistribusikan pada 3 dan 4 Januari 2021.

Salah satu Provinsi yang mendapat kiriman vaksin sinovac adalah Nusa Tenggara Barat (NTB). Pada pengiriman tersebut, NTB mendapatkan total 28.760 vial.

Melalui unggahan facebook pribadinya, Selasa (5/1/2021), Gubernur Provinsi NTB DR. H. Zulkieflimansyah mengatakan bahwa vaksin corona untuk NTB telah sampai dan vaksinasi akan dilakukan tanggal 14 Januari mendatang.

“Alhamdulillah Vaksin Covid 19 sudah tiba di NTB. Insya Allah mulai dilakukan vaksinasi tanggal 14 Januari ini,” tulisnya.

Bang Zul sapaan akrabnya juga berharap dengan adanya vaksin sinovac, pandemi corona bisa segera berlalu.

https://www.facebook.com/1478723378809326/posts/4090637734284531/

“Mudah-mudahan Pandemi ini segera berlalu. amiin, ” Imbuhnya. (Red/dwr)