Lensamandalika.com – Gubernur NTB, Dr. H. Zulkieflimansyah, M.Sc., resmi melantik DRS. H. Mahmud Abdullah dan Dewi Noviani, S. Pd., M. Pd sebagai pasangan Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kabupaten Sumbawa masa bakti 2021-2026. Pelantikan kali ini menjadi pasangan terakhir yang di lantik Gubernur pada Pilkada langsung di NTB berdasarkan SK Mendagri di Ruang Graha Bakti Kantor Gubernur NTB (26/04/2021).
Pada kesempatan tersebut, Gubernur mengingatkan Bupati dan Wakil Bupati Sumbawa tentang upaya penanganan pandemi Covid-19 yang harus terus diupayakan, selain bagaimana menentukan strategi yang baik agar pemulihan dan kebangkitan ekonomi di era pandemi dapat terjadi.
Demikian juga dengan tantangan di era sosial media, Gubernur yang akrab disapa Bang Zul ini mengungkapkan bahwa saat ini masyarakat membutuhkan pemimpin yang dapat melayani serta dapat lebih banyak meluangkan waktu dan mendengar keluhan masyarakat.
“Kepemimpinan dengan tantangan di era sosial media yang kian menuntut kehadiran pemerintah juga membuat pemimpin harus benar-benar melayani dan tidak bersikap feodal,” ungkap Bang Zul dikutip dari Reporatase7.
Sementara itu, selepas pelantikan, Bupati Sumbawa, H. Mahmud Abdullah mengatakan dalam penanganan pandemi, Pemkab Sumbawa sudah memiliki pengalaman yang baik dalam mengendalikan penularan Covid 19.
“Tentu penanganan pandemi yang sudah baik akan kita teruskan. Strateginya, penanganan ini akan kita kepung dan kerjakan bersama sama. Kalau tidak bergotong royong akan sulit,” ujar H Mo sapaan akrabnya.
Terkait kinerja, dirinya dan Wakil Bupati sudah menyiapkan program 100 hari. Meski tak merinci, dalam target awal, pemerintahannya akan fokus menata kota. (red/LM)