Lensamandalika.com – Jelang Balapan WSBK 2021, pembalap Pata Yamaha BRIXX Toprak Razgatlioglu melakukan aksi yang tak terduga di Sirkuit Mandalika.
Dalam sebuah unggahan akun Instagram pribadi Toprak Razgatlioglu, @toprak_tr54 terlihat dirinya tengah ‘ngarit’ bareng petani di Sirkuit Mandalika, Kamis (18/11).
Pembalap berkebangsaan turki itu menggunakan outfit santai saat melakukan kegiatan ‘ngarit’ bersama warga lokal yang ditugaskan untuk membersihkan rumput liar di sirkuit mandalika.
“Pesiapan terakhir untuk akhir pekan, terima kasih Indonesia,” tulis Toprak lewat Instagram miliknya.
Hal tersebut dilakukannya setelah melakukan track familiarization bagi seluruh pembalap. Diketahui track familiarization adalah hal wajib yang dilakukan oleh pembalap untuk mengenal lintasan lebih dalam sebelum melakukan balapan.
Unggahannya itu langsung dibanjiri like dan komentar, terutama oleh pengguna instagram tanah air yang salut akan kesederhanaan calon raider juara Dunia itu.
“Kalo ngga ngarit, kambingku ngga makan,” tulis pemilik akun yadi_doy94.
“Ngarit bang,” tulis ricodwihananto yang disambut balasan dari netizen lainnya.
Sirkuit Mandalika adalah seri pamungkas World Superbike 2021. Persaingan untuk menjadi juara akan dilakoni oleh Toprak Razgatlioglu dengan pembalap Kawasaki Racing Team yakni Jonathan Rea.
Toprak memiliki kans juara lebih tinggi dibanding Rea karena menjadi pemuncak klasemen sementara dengan unggul 30 Poin. Toprak cukup mengamankan posisi dengan finish di urutan ketiga untuk tetap menjaga asa menjadi juara dunia WSBK 2021.
Jika Toprak berhasil menjuarai balapan di Mandalika, dia akan menjadi pembalap Turki pertama yang menjadi Juara Dunia World Superbike dan memutus dominasi Jonathan Rea yang telah berlangsung selama 6 tahun berturut-turut. (red/lm)