Lensamandalika.com – Grand mosque atau masjid agung akan dibangun dalam waktu dekat di kawasan Mandalika. Tidak tanggung-tanggung, masjid tersebut akan didesain oleh Ridwan Kamil alias Kang Emil.

Mantan Walikota Bandung dan Gubernur Jawa Barat itu memang dikenal sebagai designer kelas. Dirinya telah banyak mendesign masjid-masjid ikonik di Indonesia seperti Masjid Al-Jabbar di Jawa Barat, Masjid 99 Kubah di Sulawesi Selatan, Masjid Raya Asmaul Husna di Gading Serpong dan masih banyak masjid megah lainnya.

Bocoran mengenai rencana pembangunan Masjid Agung di Kawasan Mandalika itu didapatkan langsung media ini melalui akun instagram resmi milik Ridwan Kamil.

Dirinya mengunggah sebuah video mengenai rencana pembangunan Masjid Agung tersebut yang berada dekat dengan Sirkuit Mandalika.

Politisi yang juga mendesign Monumen Tsunami Aceh itu juga menerangkan inspirasi mengenai design bangunan masjid yang ikonik itu.

“Mandalika Grand Mosque. Coming soon. Di atas bukit. Di tepi laut. Berzikir ke langit. Tanah dan rezeki yang diwakafkan dari seorang hamba Allah yang salih. Inspirasi dari berbagai bentuk ciptaan Allah yang ada di terumbu karang di sana,” kata tulis RK sapaan akrabnya.

“Semoga dilancarkan segala sesuatunya. Dan semoga menjadi kebanggaan masyarakat Nusa Tenggara Barat dan Indonesia,” imbuhnya.

Rencana pembangunan Masjid Agung di Kawasan Mandalika yang designnya dibuat oleh Ridwan Kamil itu juga ditegaskan oleh mantan Gubernut NTB, Zulkieflimansyah.

Bang Zul melalui facebooknya mengatakan Masjid Agung di Mandalika  berukuran besar tersebut rencananya akan dibangun di depan Bukit 360 tepat di depan Sirkuit Mandalika. Masjid tersebut berada di samping pantai.

“Insya Allah di bukit di samping pantai di depan Bukit 360 depan Sirkuit International Mandalika rencananya akan dibuat Grand Mosque yang didisain oleh Kang Emil,” tulis Bang Zul.