Lensamandalika.com – Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur NTB yang akan menjadi bagian dari Pilkada Serentak seluruh Indonesia pada November mendatang memasuki babak baru.
Mantan wakil gubernur NTB, Sitti Rohmi Djalilah akhirnya secara terbuka dan terang-terangan menyatakan diri tidak akan maju menjadi calon wakil gubernur. Hal tersebut lantas memberikan sebuah penegasan bahwa Zul-Rohmi jilid II tidak mungkin berlanjut.
Melalui sebuah video yang diunggahnya di sosial media facebook pribadinya, Senin (27/5/2024) malam, Sitti Rohmi Djalilah menyatakan bahwa dirinya akan maju menjadi calon gubernur pada Pilkada 2024-2029 mendatang.
Sebagai bakal calon gubernur, dirinya akan didampingi oleh Bupati Sumbawa Barat dua periode, H Musyafirin sebagai bakal calon wakil gubernur pada Pilgub NTB 2024-2029.
Setelah sebelumnya Zul-Rohmi jilid II gencar disebut-sebut akan melanjutkan estafet kepemimpinan untuk periode kedua di NTB, hal tersebut nyatanya tinggal cerita.
Pendekatan Zulkieflimansyah kepada Sitti Rohmi Djalilah untuk kembali berduet sebenarnya cukup gencar. Melihat unggahan Zulkieflimansyah di media sosial pribadinya, terdapat setidaknya 3 video yang menyatakan Zul-Rohmi akan lanjut.
Video pertama diunggah pada tanggal 30 April 2024, Zul satu frame dengan Sitti Rohmi dan menyatakan kekompakan untuk melanjutkan Zul Rohmi Jilid II.
Video kedua diunggah pada tanggal 11 Mei 2024. Pada video itu, Zul memperlihatkan kekompkannya bersama TGB bermain tenis meja. Sebelum bermain, keduanya kompak menyatakan paket Zul-Rohmi jilid II lanjut.
Video ketiga diunggah Zul pada 14 Mei 2024, berselang tiga hari setelah bermain tenis meja dengan TGB. Pada video itu, Zul kembali menegaskan bahwa dirinya dan TGB sudah sepakat Zul Rohmi akan dilanjutkan pada Pilkada NTB.
Namun pergerakan dan lobi-lobi politik yang cukup dinamis menggagalkan langkah keduanya (Zul-Rohmi) untuk kembali berpasangan pada Pilgub NTB mendatang.
Sitti Rohmi menyatakan bahwa dirinya telah berkomunikasi dan menyampaikan sikap politik tersebut kepada Dr Zul. Menurut Rohmi, Zul sangat memaklumi, mengerti dan ikhlas atas keputusan yang dirinya ambil.
“Dengan senantiasa memohon ridho dari Allah SWT, saya memantapkan diri untuk berikhtiar menjadi calon gubernur Nusa Tenggara Barat 2024-2029 berpasangan dengan bapak Dr H Musyafirin, bupati Kabupaten Sumbawa Barat dua periode,” tegas Sitti Rohmi mengutip video tersebut.
Sementara itu, setelah menemui ketidakcocokan untuk melanjutkan Zul-Rohmi jilid dua, Zulkieflimansyah ramai digembar gemborkan akan berpasangan dengan mantan Bupati Lombok Tengah dua periode, H Suhaili Fadhil Tohir. (red/lm)