Lensamandalika.com – Seri ke-16 MotoGP musim 2024 hari ini berlangsung di Sirkuit Motegi, Jepang. Ajang balap ini dijadwalkan pada Minggu, 6 Oktober 2024 siang, waktu Indonesia Barat (WIB).

Pedro Acosta akan memulai balapan sebagai pembalap terdepan di grid MotoGP Jepang 2024. Pembalap dari Red Bull GASGAS Tech3 ini berhasil mengungguli Francesco Bagnaia dan Maverick Vinales di sesi kualifikasi.

Marc Marquez, yang awalnya mencatat waktu terbaik dengan torehan 1 menit 42,868 detik, harus mengalami kemunduran. Catatan waktunya dihapus setelah terdeteksi melampaui batas trek di Tikungan 4, membuatnya kehilangan pole position dan harus start dari posisi kesembilan. Dia akan memulai balapan tepat di depan adiknya, Alex Marquez, yang juga menjadi rekan setimnya.

Nasib kurang baik juga dialami Jorge Martin, pemimpin klasemen MotoGP 2024. Pembalap Pramac Racing ini terjatuh saat sesi kualifikasi Q2 dan harus memulai balapan dari posisi 11.

Francesco Bagnaia tampil gemilang dalam sesi sprint race yang digelar setelah kualifikasi. Pecco berhasil meraih kemenangan, mengungguli Enea Bastianini dan Marc Marquez.

Balapan utama MotoGP Jepang 2024 akan berlangsung pada pukul 12.00 WIB dengan total 24 lap. Acara hari ini dimulai sejak pukul 07.40 WIB dengan sesi pemanasan (warm up), disusul balapan Moto3 sebanyak 17 lap dan Moto2 dengan 19 lap.

Jadwal Lengkap MotoGP Jepang 2024

Minggu, 6 Oktober 2024:

07.40-07.50 WIB: Sesi Pemanasan MotoGP

08.00-08.35 WIB: Parade Penggemar (Rider Fan Parade)

09.00 WIB: Balapan Moto3 (17 lap)

10.15 WIB: Balapan Moto2 (19 lap)

12.00 WIB: Balapan MotoGP (24 lap)

LINK LIVE STREAMING MOTOGP JEPANG DI SIRKUIT MOTEGI PUKUL 13.00.WITA HARI INI