Lensamandalika.com – Teka-teki mengenai arah dukungan Tuan Guru Bajang (TGB) Zainul Majdi pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) di Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) akhirnya terang benderang.
Hal tersebut diketahui dari calon gubernur nomor urut 1, Zulkieflimansyah melalui unggahan video di media sosial facebook pada Sabtu (23/11/2024) yang menyatakan keberpihakan TGB kepada salah satu calon di Pilkada NTB.
Pada video berdurasi satu menit enam detik itu, TGB mengatakan telah mengikuti seluruh debat Calon Gubernur dan Calon Wakil Gubernur yang dilaksanakan oleh KPUD Provinsi Nusa Tenggara Barat.
“Saya cermati dan saya lihat bahwa calon nomor dua, Doktor Zulkieflimansyah mampu menyampaikan pandangannya dengan tanpa memojokkan apalagi mempermalukan calon yang lain,” ungkap TGB pada video tersebut.
Dirinya melihat Zulkieflimansyah mampu mengapresiasi seluruh pihak yang telah ikut membangun Nusa Tenggara Barat.
“(Zul) Tidak merasa lebih hebat dibanding yang lain, tapi bersama-sama,” katanya.
Karakter mampu menghargai yang lain, mengapresiasi orang-orang yang telah berjasa, tidak mempermalukan orang yang berbeda pendapat, menurut TGB adalah karakter pemimpin yang sangat diperlukan.
“Saya pilih nomor dua, Doktor Zulkieflimansyah,” pungkas mantan Gubernur NTB dua periode itu. (red/lm)