Ramadhan Bulan Berbagi begitulah tema rangkaian Milad ke 13 tahun Forum Silaturahim Mahasiswa Pemuda Lombok Tengah atau FORMULA.

Agenda yang dilaksanakan pada bulan Ramadhan ini diawali dengan menghimpun donasi di Internal Formula dan juga dibuka untuk para dermawan secara umum.

Agenda tersebut mendapat sambutan baik dari masyarakat terutama para dermawan, hal itu disampaikan oleh Presiden Formula yaitu Ahmad Saripudin Nur ketika dikonfirmasi oleh Tim Liputan Lensa Mandalika ” Ditengah pandemi ini Banyak masyarakat yang kehilangan pekerjaan, Agenda berbagi ini sebagai wadah menyalurkan rezeki bagi mereka yang punya rezeki lebih, Alhamdulillah ketika pertama kali agenda ini launching sudah banyak para donatur yang menyumbang” (22/05)

Hasil dari donasi tersebut kemudian dikumpulkan, dan disalurkan dalam bentuk sembako kepada masyarakat terutama di kota praya.

Sasaran donasi terutama diberikan kepada para lansia, para pejuang kebersihan, tukang parkir dan para buruh lepas di Kota Praya.

Donasi Tahap Ke 2

Menyerahkan donasi di Pondok Pesantren di Desa Semoyang, Praya Timur (Foto.Dok.Formula)


Ketika pengumpulan donasi ditutup pada tanggal 17 Mei, ternyata masih ada para dermawan yang ingin menyumbangkan sebagian rezekinya ketika melihat rilis agenda Formula sebelumnya.

Tanpa menunggu lama, dan memanfaatkan detik-detik bulan ramadhan yang tinggal menghitung hari, Departemen Pelayanan Publik Formula yang mengurusi bagian ini cepat tanggap menyampaikan amanah donatur.

Pada Hari Jum’at, 22 Mei bertempat di Desa Semoyang, Kecamatan Praya Timur, Formula menyalurkan bantuan ke Pondok Pesantren Darul Mujahidin As-Syafi’i.

Ponpes yang menaungi para santri tersebut baru beroperasi 4 tahun yang lalu dan letaknya yang cukup jauh dari kota membuat bantuan yang disampaikan begitu berharga.

Kepada Tim Liputan Lensa Mandalika oleh Presiden Formula mengucapkan terimakasih kepada para donatur, mudahan sebagai amal ibadah yang berlipat ganda di bulan ramadhan ini. (Red/Letter A)