Lensamandalika.com – Adanya pejabat yang dinilai telah menoreh prestasi dan masuk dalam bursa mutasi membuat orang nomor satu ditubuh Kementerian Agama Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) angkat bicara.

Kepada Lensamandalika, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kakanwil Kemenag) NTB Dr. HM. Zaidi Abdad mengatakan perputaran dalam sebuah jabatan merupakan hal yang sudah lumrah terjadi. Artinya tidak ada yang harus diherankan dan bukanlah menjadi hal yang luar biasa.

“Pergantian jabatan itu sebuah hal yang lumrah dik, kendati mereka telah menoreh prestasi. Nantinya yang berprestasi inilah yang akan kita tempatkan di beberapa jabatan yang dinilai masih lemah,” katanya.

Kenapa demikian lanjutnya, dengan ditempatkannya pejabat yang sudah memiliki pengalaman, tentunya ini bisa membawa angin segar dan nuansa baru sehingga beberapa jabatan yang dinilai lemah akan bangkit dan mengejar ketertinggalannya, terutama di struktural dimana mereka ditugaskan.

“Yang jelas, mutasi ini kita sudah rancang jauh sebelumnya, dengan alasan untuk memberikan nuansa baru agar struktural yang tertinggal, mulai bangkit dan mengejar ketertinggalan,” jelasnya.

Dikatakan, melakukan rotasi jabatan ada mekanisme dan persyaratan yang harus dilalui, diantaranya ada pertimbangan baperjakat, di masing-masing kemenag kabupaten. Selanjutnya dari hasil pertimbangan baperjakat tingkat kabupaten, itu dibahas oleh baperjakat di tingkat provinsi.

“Yang jelas melakukan mutasi, ada proses yang kita lalui, artinya tidak sembarangan kita lakukan roling,” jelasnya.

Selanjutnya, pejabat yang sudah dilantik sebanyak 97 orang, dan mereka semua eselon empat dari seluruh kemenag kabupaten dan kota se NTB.

“Saya berharap, semua yang dilantik bisa menjalankan amanah yang sudah kita percayakan dan yang digeser mohon jangan berkecil hati, apa yang kami lakukan ini semata mata demi kemajuan bersama,” pungkasnya. (red/LM)