Lensamandalika.com – Presiden Republik Indonesia Joko Widodo akan melakukan kunjungan kerja ke Lombok (Belombok, bahasa sasak, red) pada 12 November mendatang. Hal tersebut diketahui dari unggahan Gubernur NTB Zulkieflimansyah melalui media sosial facebook.
“Kalau tidak ada aral merintang, Insya Allah tanggal 12 November ini Pak Presiden Jokowi akan datang langsung ke Sirkuit Mandalika untuk Menonton Mini MotoGP atau Asia Talent Cup (ATC),” tulis Gubernur melalui facebook pada Minggu (24/10) lalu.
Baca juga: Bertemu Direktur ITDC, Gubernur NTB Jamin Masalah Tanah di Mandalika Selesai
Mengutip detikcom, semula Presiden Jokowi akan melakukan kunjungan kerja ke Lombok pada 19 Oktober 2021 yang lalu, namun harus diundur lantaran ada agenda kenegaraan yang lebih penting.
“Sebetulnya hari ini Presiden Jokowi akan mencoba untuk menjajal Sirkuit Mandalika. Motor beliau sudah ada di sana dan IMI siap mendampingi. Tapi ada pemberitahuan ditunda karena ada kegiatan kenegaraan yang lebih penting,” ujar Bambang Soesatyo, ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) yang juga ketua MPRRI dalam acara konferensi pers kerja sama antara MGPA, IMI dan Dyandra Promosindo dalam penjualan tiket WSBK 2021, Selasa (19/10/2021) lalu.
Bamsoet memastikan, Jokowi akan menjajal Sirkuit Mandalika dalam beberapa waktu mendatang. Orang nomor satu di Indonesia tersebut akan menggunakan motor custom miliknya.
“Sehingga dalam beberapa hari ke depan Presiden akan hadir di Mandalika. Rencananya akan mencoba Sirkuit yang sudah siap di sana,” ujar Bamsoet.
Beredar di media sosial foto-foto motor modifikasi Jokowi turun dari pesawat kargo TNI di Bandara Internasional Lombok (BIL). Motor modifikasi Kawasaki W175 milik Jokowi kabarnya akan digunakan untuk menjajal Sirkuit Mandalika. (red/lm)