Lensamandalika.com – Salah satu pembalap dari Tim Ducati Aruba IT asal Britania Raya, Scott Christopher Redding atau lebih populer dengan sebutan Scott Redding ramai dibicarakan di dunia maya setelah memosting video pertemuannya dengan seorang bocah penjual gelang bernama Man di Pantai Seger, Kuta Mandalika, Rabu (17/11) di akun Instagram Pribadinya. 

Melalui postingan instagramnya itu, Scott Redding menceritakan pertemuannya dengan Man saat dia bersama kekasihnya sedang berjalan-jalan di seputaran pantai yang tidak jauh dari tempatnya menginap yakni Hotel Novotel Lombok.

Redding bercerita Man menghampiri dirinya dan menawarkan gelang yang terbuat dari benang. Namun Redding menjawab bahwa dirinya tidak ingin membeli gelang tersebut dan ia juga tidak membawa uang cash.

Namun ia mengaku Man sangat ramah dan tidak memaksa dirinya untuk membeli gelang tersebut tidak seperti pedagang lainnya.

Iapun berbicara dengan Man tentang sekolah dan kemampuan berbahasa Inggris yang dibilang cukup baik. Reddingpun berjanji akan kembali dalam tiga jam.

Tepat tiga jam kemudian Redding kembali dan memanggil Man. Bocah tersebutpun muncul dan Redding menyerahkan sejumlah uang kepada Man sambil mengatakan bahwa ia harus bekerja keras dan tidak mudah menyerah.

“Saya telah berjanji untuk kembali dalam tiga jam dan saya menepatinya, saya ingin memberimu sedikit uang tapi saya tidak ingin membeli gelangmu, aku ingin kamu bekerja keras dan tingkatkan kemampuan berbahasa inggrismu,” kata Redding.

Man yang mendapatkan sejumlah uang langsung mengucapkan terimakasih. Video tersebut diakhiri dengan salam corona mengepalkan tangan.

Video perkenalannya dengan Man tersebut telah di tonton lebih dari 294 ribu kali. Para pengikutnya yang sebagian besar penggemarnyapun memuji Scott Redding yang memberikan support ke Man untuk tetap semangat. 

Selain itu aksi Redding yang memberikan sejumlah uang ke Man tanpa membeli aksesoris juga tidak luput dari pujian.

Sebagian besar penggemarnya menyebut Redding orang yang pemurah dan bijaksana.

“Saya hanya ingin berbagi cerita kecil ini sebagai pengingat untuk setia pada kata-kata Anda dan tindakan kebaikan sekecil apa pun tidak pernah terlalu sedikit,” tulis Redding mengakhiri postingannya. (red/lm)