Keterangan foto: 27 orang pendatang baru terpilih menjadi anggota DPRD Lombok Tengah Periode 2024-2029
Lensamandalika.com – Bertempat di eks Aerotel Praya, Rabu (6/3/2024) yang lalu, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Lombok Tengah akhirnya telah rampung melaksanakan rapat pleno terbuka rekapitulasi perolehan suara Pemilu 2024.
Meski diwarnai dengan berbagai protes dan interupsi, Ketua KPU Lombok Tengah, Hendri Herliawan menilai proses penghitungan suara sudah berdasarkan regulasi pemilu yang berlaku.
Diungkapkannya, protes dan interupsi tersebut merupakan dinamika yang lumrah terjadi. Namun, menurutnya proses rekapitulasi secara keseluruhan berjalan tanpa kendala yang berarti.
Berdasarkan catatan media ini, terdapat perubahan yang cukup besar pada anggota DPRD Kabupaten Lombok Tengah hasil pemilu 2024.
Komposisi anggota DPRD Lombok Tengah yang bakal dilantik pada 18 Agustus 2024 mendatang terjadi perubahan yang cukup signifikan, yaitu terdiri dari 23 petahana dan 27 lainnya adalah pendatang baru.
Adapun 23 Petahana yang masih bertahan di setiap dapil adalah sebagai berikut:
Petahana DPRD Lombok Tengah Dapil I Kecamatan Praya-Praya Tengah
- H M Mayuki Partai Persatuan Pembangunan (PPP)
- H Ahkam Partai Kebangkitan Bangsa (PKB)
- H Lalu Sarbini Partai Golongan Karya (Golkar)
- H Ahmad Supli Partai Keadilan Sejahtera (PKS)
Petahana DPRD Lombok Tengah Dapil II Kecamatan Kopang-Janapria
- H Lalu Ahmad Rumiawan Partai Golongan Karya
- M Tauhid Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra)
- Ahmad Rifa’i Partai Keadilan Sejahtera (PKS)
- Muslihin Partai Persatuan Pembangunan (PPP)
- Prayatna Wirahadi Saputra Partai Kebangkitan bangsa (PKB)
Petahana DPRD Lombok Tengah Dapil III Kecamatan Pujut Praya Timur
- Lalu Ramdan Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra)
- Adi Bagus Karya Putra Partai Demokrat
- Mahrup Partai Keadilan Sejahtera (PKS)
- Tarip Partai Kebangkitan Bangsa (PKB)
Petahana DPRD Lombok Tengah Dapil IV Kecamatan Praya Barat-Praya Daya
- Lalu Sarjana Partai Kebangkitan Bangsa (PKB)
- Lalu Muhammad Akhyar Partai Golongan Karya (Golkar)
- Lalu Nursa’i Partai Persatuan Pembangunan (PPP)
Petahana DPRD Lombok Tengah Dapil V Kecamatan Jonggat-Pringgarata
- H Ihsan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB)
- Lalu Erlan Partai Golongan Karya (Golkar)
- Muhalip Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra)
- Sri Retno Wati Partai Keadilan Sejahtera (PKS)
Petahana DPRD Lombok Tengah Dapil VI Kecamatan Batukliang-Batukliang Utara
- Dra Nurul Adha Partai Kebangkitan Bangsa (PKB)
- Muhammad Nasip Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra)
- Lalu Muhammad Syarif Hidaytullah Partai Persatuan Pembangunan (PPP)
Harus diakui, jumlah petahana yang bertahan menduduki kursi DPRD Lombok Tengah periode 2024-2029 lebih sedikit dibandingkan para pendatang baru yang berjumlah 27 orang.
Selain tumbang di masing-masing dapil, beberapa petahana juga ada yang maju ke jenjang yang lebih tinggi dan berhasil meraih kursi DPRD Provinsi NTB.
Adapun 27 wajah baru yang akan mewarnai dinamika DPRD Lombok Tengah pada periode 2024-2029 adalah sebagai berikut: