Lensamandalika.com – Logistik untuk gelaran balapan World Superbike (WSBK) telah tiba di Pertamina Mandalika International Circuit sejak Senin (8/11) dengan dibawa oleh pesawat cargo Boeing 777F milik Qatar Airways.
Begitu sampai di Sirkuit Mandalika, Selasa (9/11) ramai beredar sebuah video di jagat maya baik di Whatsapp, facebook, hingga youtube yang memperlihatkan seseorang diduga karyawan MGPA tengah membereskan kain-kain penutup motor Ducati V4R milik tim Aruba IT.
Pada video tersebut, Peti logistik motor Ducati V4R telah dalam keadaan terbuka. Belum diketahui apakah oknum karyawan tersebut yang telah membukanya atau orang lain.
Diketahui motor dengan nomor 21 tersebut adalah tunggangan pembalap WSBK dari tim Aruba IT yakni Michael Ruben Rinaldi yang merupakan pembalap berkebangsaan Italia berdarah Indonesia.
Video ‘Unboxing’ yang dianggap ilegal tersebut akhirnya sampai juga ke pihak Ducati dan Aruba IT dan tak ayal membuat ketersinggungan. Adapun peti logistik tersebut sebenarnya hanya boleh dibuka oleh bea cukai dan tim untuk mencegah spionase dan manipulasi industri.
“Kami sangat menyesal, kejadian ini di luar kendali kami. Karyawan itu sudah dipecat,” kata Direktur Eksekutif SBK Gregorio Lavilla mengutip speedweek.com.
Direktur olahraga Ducati Paolo Ciabatti pun turut bereaksi keheranan dan marah atas kejadian yang terlanjut terjadi itu. , seperti yang kita ketahui di motorsport hanya dari negara-negara dunia ketiga dan dari 40 tahun yang lalu.
Kami tidak tahu apakah mantan pegawai MGPA itu membuka kotak lagi. Ini saat ini tidak dapat dikesampingkan dan sedang diselidiki.
Masih dari laman speedweek.com, diketahui pembalap baru akan tiba di Mandalka pada minggu depan lantaran masih menjalani karantina di Jakarta sesuai dengan kewenangan pemerintah terhadap WNA yang masuk Indonesia.
Gelaran World Superbike akan menjalani seri pamungkasnya di Sirkuit Mandalika pada 19-21 November mendatang dengan perebutan gelar juara oleh pembalap Yamaha Toprak Razgatlioglu dan Jonathan Rea dari Kawasaki.
Sebelum gelaran WSBK, pada minggu ini tepatnya di hari Jum’at (12/11) hingga Minggu (14/11) akan diadakan balapan MotoGP Junior yakni Idemitsu Asia Talent Cup (IATC). (red/lm_dwr)